Menu Bar atau Main Menu
- File, berisikan sub menu yang berguna untuk membuat dokumen baru (CTRL+N), membuka dokumen yang sebelumnya telah kamu simpan (CTRL+O), melihat dokumen terakhir yang kamu buka, menyimpan dokumen (CTRL+S / SHIFT+CTRL+S), bahkan untuk print dokumen kamu (CTRL+P).
- Edit, berisikan sub menu seperti undo (CTRL+Z), paste (CTRL+V), pengaturan warna (SHIFT+CTRL+K), dan melihat atau mengubah shortcut keys (ALT+SHIFT+CTRL+K).
- Image, berfungsi untuk mengatur kecerahan gambar, warna, ukuran (ALT+CTRL+I), bahkan untuk merotasi atau memutar gambar.
- Layer, seperti namanya menu ini digunakan untuk mengatur segala yang berhubungan dengan layer. Seperti membuat layer baru (SHIFT+CTRL+N), menghapus layer, dan duplikat layer.
- Type, berfungsi untuk mengatur teks atau font. Salah satunya untuk membuat Warp Text atau teks melengkung.
- Select, untuk memilih atau seleksi layer.
- Filter, berisikan sub menu yang berguna untuk menambahkan efek pada gambar atau foto.
- 3D, untuk membuat atau mengatur layer 3D.
- View, di dalamnya berisikan sub menu seperti zoom in (CTRL++) dan zoom out (CTRL+-).
- Window, berguna untuk menampilkan dan menyembunyikan panels.
- Help, menampilkan bantuan, informasi sistem, dan pembaruan software.
Options Bar atau Tool Options
Options bar terletak tepat dibawah menu bar. Opsi yang ditampilkan pada options bar tergantung pada tool yang sedang digunakan. Contohnya saya menggunakan move tools (V), maka yang akan tampil adalah auto select, show transform control, dan opsi terkait lainnya.
Document Tab
Sama halnya seperti peramban web Firefox, Chrome, dan sebagainya. Photoshop juga memiliki fungsi tab. Bedanya jika di peramban web tersebut menampilkan judul atau nama halaman yang sedang aktif, sedangkan pada photoshop menampilkan judul atau nama dokumen yang sedang aktif.
Mengenal Layout atau Tata Letak
4/
5
Oleh
Unknown